Arsitektur & Interior

3 Aspek Sustainable dalam Dunia Desain Produk Interior

Di dunia ini, sudah tidak asing lagi bagi manusia untuk membuat produk atau furnitur yang sesuai dengan kebutuhan pengguna. Dalam pembuatan atau perancangan suatu produk, perlu diperhatikan poin-poin penting yang mendasari agar produk yang dibuat dapat dikatakan memiliki desain yang baik dan berguna.

Contohnya yaitu seperti kita ini mendesain produk untuk siapa, keperluannya seperti apa, lalu mulai masuk kedalam elemen-elemen interior yang tak kalah penting untuk mendukung produk tersebut menjadi desain yang baik.

Banyak sekali aneka ragam bentukan yang dibuat demi mencapai estetika yang berlebih. Akan tetapi, kadang desainer produk suka tidak memperhatikan prinsip berkelanjutan yang seharusnya diterapkan di setiap produk yang diciptakan. Desain telah menjadi semakin internasional selama beberapa ratus tahun dari sekarang.

Desain berkelanjutan adalah hal yang paling penting dan dibutuhkan didalam planet ini dalam hal dampak atau desain pada semua tingkat bangunan, lokasi, peralatan, dan perabotannya.

Kemudian desain berkelanjutan dikenal sebagai desain hijau, desain ramah lingkungan, desain lingkungan, semuanya memiliki tujuan bersama untuk melestarikan, memperbarui, dan mengendalikan sumber daya bumi. Yuk simak 3 aspek sustainable berikut ini!

  1. People

Sumber Gambar : Pixabay.com

Kaitan sustainable dengan People (manusia) disini ialah bagaimana perusahaan mempengaruhi dan membawa keuntungan bagi pekerja, buruh, dan masyarakat. Hal ini dilakukan untuk menjamin keberlangsungan bisnisnya.

Dimana perusahaan tidak bisa hanya memperhatikan kepentingan mendapatkan profit saja. Tetapi perusahaan juga harus menaruh kepedulian terhadap orang-orang yang berperan penting pada bisnisnya.

      2. Planet

Aspek Sustainable

Sumber Gambar : pixabay.com

Kaitan sustainable dengan Planet (bumi / lingkungan hidup) disini adalah bagaimana perusahaan berusaha menciptakan bisnis yang selaras dengan alam dan meminimalkan dampak negatif bagi lingkungan.

Dimana tujuannya yaitu untuk menjaga kelestarian lingkungan dan menghindari dampak buruk yang mungkin bisa merusak lingkungan, seperti banjir, kebakaran lahan, hingga climate change (perubahan iklim).

      3. Profit 

Aspek Sustainable

Sumber Gambar : Pixabay.com

Yang terakhir ialah Profit (keuntungan). Yaitu bagaimana perusahaan mendapatkan keuntungan secara finansial, yang tentunya sejalan dengan 2P sebelumnya (people dan planet).

Di era sekarang ini, semua bisnis tidak bisa hanya memikirkan profit saja. Karena banyak sekali dampak yang tidak terlihat yang nantinya akan kembali kepada kita. Dan yakinlah, bahwa saat kita mempedulikan People dan Planet, maka Profit pun akan mengikuti dan akan berkah.

Berikut 3 aspek yang perlu diperhatikan dalam menciptakan atau membuat suatu produk. Selamat mencoba!

About author

Related posts
Arsitektur & Interior

Menengok Pesona Gereja St. Yakobus Surabaya

Arsitektur & Interior

Dinding Hijau Norak? Simak Tips Berikut Ini!

Arsitektur & Interior

5 Manfaat Tanaman Sintetis Sebagai Media Dekorasi Dalam Desain Interior

Arsitektur & Interior

5 Konsep Restoran Yang Unik! Ada Yang di Bawah Air, Hingga di Udara