
Mau mengedit video tapi tidak paham harus pakai software apa. Ada banyak pilihan di internet, tapi makin bingung karena terlalu banyak jenisnya. Pas banget nih! Di sini kami akan membahas aplikasi edit video PC beserta penjelasannya. Yuk simak!
Semalam kamu habis menonton video showreel di YouTube. Mulai dari transisinya, color grading, sound effect, sampai tipografinya bikin kamu iri. Rasanya ingin juga mengedit seperti video editor andal.
Tapi apa daya, untuk sekadar pemilihan aplikasinya saja sudah bikin pusing. Padahal niat hati untuk mulai mempelajari dunia video editing sudah ada.
“Duh, kenapa saya noob banget yah?”
Daripada pusing-pusing mikirinnya, mending kita simak sama-sama yuk aplikasi editt video PC berikut ini.
Aplikasi Edit Video PC

Contoh software edit video (sumber: pexels.com)
Ini dia 5 aplikasi edit video PC yang kami rekomendasikan khusus untuk kamu. Meskipun masih pemula, tapi kamu juga bisa kok membuat video layaknya profesional. Simak dari aplikasi pertama, yuk! 😁
1. Sony Vegas Pro
Kami mulai dari Sony Vegas Pro.
Sony Vegas Pro adalah aplikasi edit video PC yang ditujukan untuk para profesional yang ingin menghasilkan video berkualitas tinggi.
Buat kamu yang masih pemula mungkin membutuhkan sedikit waktu yang lebih lama untuk memahami fitur Sony Vegas yang sangat terperinci.
Aplikasi ini memungkinkan kamu untuk mengimpor media dari banyak perangkat bahkan footage yang HD sekalipun. Di sini kamu juga bisa menggunakan 300 filter, efek visual, dan efek suara khusus loh. Mau bikin subtitle dan bumper video juga bisa.
Untuk masalah desain audio gak perlu khawatir, karena aplikasi ini sangat mendukung jika kamu menggunakan plug-in tambahan. Umumnya, Sony Vegas memberi kemampuan yang sangat detail untuk melakukan pengaturan suara.
Kalau soal desain UI-nya jangan ditanya lagi, GenK. Sangat keren dan sudah terorganisir dengan baik. Mungkin tampilan seperti ini sedikit membingungkan bagi pengguna Premiere Pro dan Final Cut Pro. Tetapi tampilan yang detail ini memungkinkan kamu untuk melakukan kontrol secara leluasa. 👍
2. Adobe Premiere Pro
Aplikasi edit video PC yang berikutnya datang dari rangkaian Adobe, yaitu Adobe Premiere Pro.
Premiere Pro menjadi salah satu aplikasi yang wajib banget kamu pelajari karena fitur di dalamnya yang sangat lengkap. Bahkan menjadi salah satu aplikasi terkemuka untuk film, TV, YouTube, dan web. Dibuktikan dengan banyaknya profesional kreatif yang menggunakan aplikasi ini untuk menghasilkan karya yang hebat.
Di aplikasi yang bisa dipasang di Windows dan macOS ini kamu bisa mengubah color grading dengan cepat dan mudah. Bukan cuma itu, kamu juga dapat melakukan color correction, menyisipkan subtitle, menumpuk beberapa video dalam satu layar, memberi transisi, edit audio, dan masih banyak lagi.
Apapun jenis kameranya, format, platform yang digunakan, mau mengedit footage dalam format modern apa pun, dari 8K sampai virtual reality, semuanya bisa kamu lakukan di sini. 😍
Ada lagi keuntungan yang bakal kamu dapatkan jika menggunakan Adobe Premiere. Ketika ingin mendesain audio, kamu tidak perlu kerepotan untuk pindah-pindah aplikasi. Tinggal hubungkan saja dengan Adobe Audition yang merupakan aplikasi edit audio PC yang sudah terhubung dengan serangkaian Adobe Creative Cloud.
Namun untuk dapat menikmati semua fitur yang ada di Adobe Premiere, kamu harus berlangganan terlebih dahulu, GenK. Harganya terbilang cukup mahal sih, tetapi worth it untuk dibeli. Jika masih ragu, kamu dapat menggunakan free trial selama beberapa hari kok.
3. Final Cut Pro
Nah, kalau yang sekarang akan kami bahas adalah aplikasi edit video PC yang wajib banget dimiliki oleh video editor yang. Ada Final Cut Pro yang menjadi pilihan kami untuk software pengeditan video terbaik di macOS nih, GenK.
Jika kamu sudah terbiasa dengan pola yang diterapkan Apple, kamu akan merasakan betapa efektifnya menggunakan Final Cut Pro. Aplikasi ini secara cerdas berkoordinasi langsung dengan koleksi foto dan iTunes di perangkat kamu. 😄
Ada banyak fitur yang ditawarkan oleh aplikasi ini, seperti mengedit multi-camera project dengan sinkronisasi otomatis dan memungkinkan kamu untuk menggabungkan sampai 64 angle kamera, memberi efek animasi 2D dan 3D pada tulisan, melakukan mixing audio, mengubah color grading, dan masih banyak lagi.
Selain itu, aplikasi Final Cut Pro menyediakan tampilan desain UI yang sangat menarik. Sehingga bikin kamu betah berlama-lama mengedit di aplikasi tersebut.
Sayangnya, kamu baru bisa menikmati semua fitur ini jika sudah berlangganan dan harganya cukup tinggi, sekitar $372 atau sekitar lima juta rupiah. 😩
4. DaVinci Resolve
Karena dari tadi sudah membahas software berbayar, sekarang kami akan memberikan alternatif lain untuk kamu yang menginginkan aplikasi edit video PC yang gratis.
DaVinci Resolve adalah software edit video gratis yang digunakan untuk produksi film dan TV. Aplikasi ini menjadi favorit banyak video editor karena memiliki kemampuan yang kuat untuk masalah color correction, color grading, dan juga mixing audio.
Kami mulai dari fitur efek visual. Di sini ada yang namanya fitur untuk menyesuaikan skin tone, mata, dan bibir. Sehingga jika terjadi ketidakcocokan warna antara footage satu dengan footage yang lain tidak akan menjadi masalah, karena semuanya bisa disulap dengan aplikasi ini.
Kemudian dari fitur efek suara. Aplikasi ini memungkinkan kamu untuk melakukan mixing dan mastering audio hingga 1.000 saluran. Banyak banget gak tuh? 😬
Aplikasi ini benar-benar menakjubkan meskipun bisa kamu install secara gratis. Apalagi bisa digunakan pada semua device berbasis Windows dan macOS.
5. Filmora9
Berikutnya adalah Filmora9 yang merupakan aplikasi edit video gratis. Aplikasi ini memang dirancang untuk membuat pengeditan video dengan mudah dan sederhana. Cocok buat kamu yang baru mulai belajar edit video nih.
Filmora9 bisa menjadi alternatif lain buat kamu yang biasa mengedit dengan menggunakan Windows Movie Maker atau iMovie. Dengan sistem drag and drop, kamu bisa langsung mulai pengeditan video. 😏
Untuk masalah dekorasi gratis, ini dia yang menjadi juara. Karena aplikasi ini terdapat beragam template gratis yang bisa langsung kamu aplikasikan ke dalam video. Misalnya untuk membuat bumper, efek tulisan, filter, bentuk grafis, dan lain-lain.
Filmora9 merupakan aplikasi edit video PC yang ringan dan mudah banget saat kamu ingin install di perangkatmu. Eits jangan salah, meskipun begitu, aplikasi ini mampu menghasilkan video dengan kualitas yang super kece.
Akan tetapi ada beberapa fitur di aplikasi ini yang tidak bisa kamu temukan seperti saat kamu menggunakan aplikasi edit video PC lainnya, karena memiliki tools yang tergolong sedikit. Bahkan kalau kamu ingin menggunakan efek yang diinginkan, kamu mesti mengunduhnya terlebih dahulu.
Itu dia 5 aplikasi edit video PC yang wajib banget kamu coba. Carilah aplikasi yang cocok denganmu. Agar kamu nyaman saat mengedit video sampai berjam-jam bahkan berhari-hari lamanya. Selain untuk PC, kami juga membahas tentang aplikasi edit video android loh, mari lanjut baca ke artikel berikutnya. 😉