Game & Teknologi

Rekomendasi Game Rilis 2021 yang Paling Dinantikan, Ini Bocorannya!

rekomendasi-game-yang-akan-rilis-2021

Akhir-akhir ini, yang namanya dunia game berkembang dengan pesatnya. PlayStore menambahkan 10 – 15 games baru dalam sehari. Tapi kenyataannya nggak semua game bisa memberikan kepuasan penuh untuk generasi milenial. Khususnya kamu yang cuma doyan game-game top. Butuh rekomendasi game rilis 2021 yang paling recommended? Yuk, intip bocorannya di sini!

1. Far Cry 6

Menyusul kesuksesan game Far Cry 5, Ubisoft menjanjikan keseruan yang lebih-lebih di seri terbarunya, Far Cry 6. Game FPS yang mengambil setting di pulau fiksi Karibia ini menawarkan tantangan mendebarkan. Kamu sebagai pemain berperan sebagai pejuang gerilya yang bertugas untuk menjatuhkan rezim diktator El Pesidente di pulau tersebut, Antón Castillo.

Menjanjikan cerita luar biasa nggak kalah seru dengan seri Far Cry sebelumnya, game rilis 2021 ini dijamin nggak akan bikin kecewa fans fanatiknya. Berdasarkan informasi, kamu bisa menikmati game ini per 18 Februari tahun depan. So, bersiaplah!

2. Game Rilis 2021, Resident Evil Village

Untuk penggemar game horor, Resident Evil 8 sangat-sangat direkomendasikan. Fokus game ini masih sang protagonis, Ethan. Dengan gameplay dari perspektif orang pertama, tentu Resident Evil Village menjanjikan pengalaman yang nggak kalah fantastis seperti seri sebelumnya.

Akan ada beberapa karakter terkenal yang muncul di seri terbaru game rilis 2021 ini, seperti Chris Redfield. Yuk, sama-sama buktikan kalau Resident Evil layak dinantikan para penggemarnya di seluruh dunia.

About author

Related posts
Game & Teknologi

Developer Wajib Tau! Ini Dia 6 Cara Meningkatkan Kecepatan Website

Game & Teknologi

Voice User Interface, Apa Itu dan Apa Saja Jenisnya

Game & Teknologi

8 Tools AI Terbaik untuk Dipakai oleh Para Arsitek dan Desainer

Game & Teknologi

Bagaimana Teknologi Mengubah Pengalaman Bermain Game