
Wah, siapa, sih, yang nggak ingin mencapai financial freedom, ya, GenKs? Tapi emangnya mungkin di usia belia kita bisa mewujudkan mimpi ini? Eits, tenang, guys, karena nothing is impossible. Siapa pun juga bisa merasakan yang namanya bebas secara finansial, tanpa tanggungan apa pun, bahkan pundi-pundi rupiah terus mengalir memenuhi rekeningmu di bank. Nah, biar nggak makin penasaran, yuk, intip tips mencapai finansial freedom di usia muda berikut ini:
-
Pahami Dulu Kondisi Finansialmu Sekarang

Sumber Gambar : nbcnews.com
Jangan khawatir, guys, di sini nggak penting berapa usiamu sekarang dan berapa gaji bulananmu. Karena financial freedom nggak diukur dari dua faktor tersebut, melainkan dari kemampuanmu memenuhi segala kebutuhan dengan pendapatan yang kamu terima. So, pastikan kamu memahami kondisi finansialmu saat ini. Catat berapa banyak pemasukan dan pengeluaran setiap bulan. Pastikan jumlah pengeluaran nggak lebih besar dari pemasukan. Jadi, kamu bisa lebih fokus menentukan apa saja tujuan keuanganmu.
2. Tentukan Apa Tujuan Finansialmu

Sumber Gambar : apartmenttherapy.info
Langkah penting selanjutnya yang harus banget kamu lakuin kalau mau mencapai financial freedom adalah menentukan tujuan keuanganmu. Agar saat menyusun strategi untuk ke depannya kamu nggak perlu bingung lagi. Contohnya, bulan ini targetmu adalah berhemat sebesar 20% dari total pengeluaran sebulan yang lalu. Nah, tujuanmu dalam beberapa bulan mendatang adalah harus bisa menghemat 40% pendapatan dari pemasukanmu saat ini. Susunlah strategi yang tepat dan pasti bisa kamu lakukan untuk memenuhi semua target itu, guys.
3. Cari Sumber Pendapatan Tambahan

Sumber Gambar : newsxtend.com.au
Berbisnis atau membangun passive income lewat media internet menjadi tips financial freedom yang wajib diketahui para generasi muda. Ada banyak banget ide yang bisa kamu sulap menjadi aset baru yang bisa memberikanmu pemasukan ekstra.
Seperti jualan dessert kekinian atau minuman viral atau kamu juga bisa buka jasa freelance writer, terjemahan atau bisnis lainnya yang cukup menjanjikan. Di era serba digital seperti sekarang ini, gampang banget, kok, membangun passive income. Misalnya membuat website atau blog dan mengisinya dengan konten-konten informatif.
4. Jangan Ragu untuk Berinvestasi

Sumber Gambar : vecteezy.com
Investasi adalah langkah paling tepat untuk kamu yang ingin mencapai financial freedom di usia muda, guys. Karena nilai uang yang kita miliki saat ini akan mengalami perubahan dalam beberapa tahun ke depan. Hal itu bisa terjadi lantaran adanya inflasi.
Bahkan meski kamu menyimpan uangmu di bank, bukan nggak mungkin nilainya terus berkurang. Entah karena biaya administrasi, potongan pajak dan kemungkinan lainnya, guys. Dengan menginvestasikan uangmu di instrumen yang sesuai, seperti emas, saham, properti atau pun investasi online P2P Lending, nilai uang tersebut akan bertambah seiring dengan waktu, lho.
5. Segera Lunasi Semua Hutangmu Sekarang!

Sumber Gambar : cnbcfm.com
Jangan harap kamu bisa mencapai yang namanya financial freedom, selama masih punya tagihan dan hutang-hutang. Oleh karena itu, usahakan untuk melunasi semua tanggungan itu sesegera mungkin saat kamu punya uang yang cukup, ya. Seenggaknya pendapatan yang kamu peroleh dari aset milikmu sekarang ini harus bisa menutupi semua hutang yang ada. Dengan begitu barulah kamu bisa mewujudkan financial freedom, GenKs.
Itulah 5 panduan super simple untuk mencapai financial freedom di usia muda yang harus kamu praktekin mulai sekarang. Nah, gimana, guys, sudahkah kamu siap untuk melakukan semua poin di atas?