
-
Earphone

Sumber: pcmag.com
Kalau alat yang satu ini kamu pasti punya, earphone. Alat yang satu ini ini hukumnya wajib buat para anak muda yang suka dengerin musik. Earphone merupakan bentuk portable dari headphone dan headset yang sering digunakan oleh banyak orang. Bentuknya dibuat lebih kecil dan disesuaikan untuk dapat dipasangkan ke telinga.
Berbeda dengan headphone dan headset yang menutupi seluruh bagian telinga, earphone didesain khusus agar muat di lubang telinga kita. Earphone banyak dipilih karena lebih praktis dan mudah untuk dibawa ke mana-mana karena ukurannya yang kecil dan pas di telinga. Cocok untuk kamu yang punya mobilitas tinggi.
Mirip seperti perbedaan antara headphone dan headset, earphone biasanya khusus digunakan untuk mendengarkan audio aja. Sementara untuk earphone yang memiliki mikrofon maupun tombol pengatur suara biasa juga disebut dengan istilah handsfree.
Nah, itu dia tadi perbedaan antara headset, headphone, dan earphone yang mungkin selama ini masih banyak tertukar. Hayo, siapa di antara kalian yang sering salah menyebutkan ketiga perangkat tersebut?