
Majas atau biasa disebut dengan gaya bahasa merupakan suatu bentuk pemanfaatan kekayaan bahasa untuk memperoleh suasana dalam sebuah kalimat agar semakin hidup. Untuk lebih mudahnya majas merupakan ungkapan yang biasa digunakan untuk menghidupkan suatu kalimat. Biasanya majas lebih banyak digunakan dalam karya sastra puisi atau prosa, namun umumnya lebih banyak tertuang pada puisi. Coba Cek Pengetahuanmu Dengan Jawab Kuis Soal Majas Ini!