Arsitektur & Interior

Penerapan Gaya Desain Eklektik Modern Pada Apartemen

Sumber: Pinterest

Desain Eklektik Modern – Desain interior pada tempat tinggal sangat berpengaruh terhadap suasana dan kenyamanan pengguna. Dalam mendesain ruang terdapat berbagai macam gaya desain. Pemilihan gaya desain disesuaikan dengan selera serta kebutuhan pengguna .

Pada masa sekarang tidak sedikit orang yang menggabungkan dua gaya desain pada satu ruangan. Penggabungan dua gaya desain ini dapat menciptakan suasana baru dalam suatu ruangan.

Secara garis besar gaya desain eklektik modern merupakan gaya desain dan aristektur yang populer pada abad ke-19. Gaya ini mengkombinasikan unsur historis sebagai elemen dasar untuk menciptakan sesuatu yang otentik, baru dan belum pernah ada sebelumnya.

Dengan mengutamakan kebebasan ekspresi, sedangkan gaya desain modern adalah gaya desain yang simple, bersih, fungsional, stylish tentunya menjadi gaya yang kekikinian karena selalu mengikuti perkembangan jaman.

Penggabungan dua gaya desain yang kontras (yang satu berunsur historis dan yang satu mengikuti perkembangan jaman) ini dapat menghasilkan suasana ruangan baru yang menarik dan tidak monoton.  Yuk kita simak bersama apa itu desain Eklektik Modern

Apa itu Gaya Desain Eklektik Modern?

Sumber Gambar : Pinterest

Istilah desain eklektik merujuk pada penggabungan lebih dari satu gaya desain dari berbagai era. gaya ini dibuat dengan mencampur dan mencocokkan beberapa jenis dekorasi rumah menjadi satu tema yang lebih terarah.

Gaya modern merupakan gaya desain yang simple, bersih, fungsional, stylish tentunya menjadi gaya yang kekikinian karena selalu mengikuti perkembangan jaman yang berkaitan dengan gaya hidup modern yang saat ini semakin berkembang pesat.

Penggabungan 2 gaya ini dapat menciptakan gaya desain baru yang menggabungkan gaya desain historical dan juga kekinian

Apa Saja Karakteristiknya ?

Sumber Gambar : Pinterest

Penggabungan 2 gaya desain ini memiliki tujuan untuk bisa menyatukan periode waktu yang berbeda menjadi satu ruang yang dirancang dengan indah.

Cara menciptakan ruangan dengan gaya modern eklektik adalah dengan menerapkan berbagai dekorasi aksesoris dengan bentuk, warna dan motif yang unik dari gaya klasik dan modern.

Sehingga menciptakan nilai artistik tersendiri. Konsep interior eklektik akan menggabungkan perabotan vintage dan modern seperti meja antik yang diletakkan di samping sofa lembut yang modern.

Sedangkan konsep gaya modern merupakan gaya desain yang simple, bersih, fungsional, stylish dan kekikinian karena selalu mengikuti perkembangan jaman yang berkaitan dengan gaya hidup modern yang saat ini semakin berkembang pesat.

Penyusunan ruangan yang ditopang oleh kemajuan teknologi. Pada saat mendesain konsep dan gaya modern tentunya akan melihat nilai benda-benda berdasarkan besar fungsi dan banyaknya fungsi dari benda tersebut.

Juga berdasarkan kesesuaiannya dengan gaya hidup yang sekarang ini menuntut serba cepat, mudah dan fungsional

Apa Material yang Digunakan ?

Desain Eklektik Modern

Sumber Gambar : Pinterest

Rumah dengan desain eklektik menggunakan material besi, kain bordir, satin dan beludru. Khas dari desain rumah eklektik adalah penggunaan barang-barang seni dan motif etchic seperti lukisan, furnitur dengan ukiran bergaya klasik.

Hingga dinding bertekstur yang dihiasi dengan wallpaper, tirai atau sticker yang dekoratif.

Perpaduan warna-warna seolah bertabrakan dari furnitur atau warna cat rumah menjadi salah satu ciri khas rumah eclectic. Pada desain bangunan modern material yang digunakan adalah kayu solid, ubin, parket, maupun laminate.

Tak jarang, lantai akan dilapisi karpet bermotif bunga-bunga. Menggunakan bahan bangunan berupa stainless steel finishing polished, aluminum, kaca lebar, dan bahan alami yang di olah hingga finishing ini semua menjadi karakteristik dari ruangan desain modern.

Gaya bertabrakan inilah menampilkan gaya baru yang terlihat harmonis, mewah, sekaligus ceria

Apa Ciri-cirinya ?

Desain Eklektik Modern

Sumber Gambar : Pinterest

Rumah eklektik akan menonjolkan focal point yang berasal dari berbagai elemen agar tidak terkesan berantakan. Misalnya, penempatan karya seni berupa lukisan, foto berbingkai klasik, hingga sebuah jam dinding besar bergaya vintage, dengan tambahan lampu kristal bergaya kontemporer.

Untuk desain interior modern memiliki ciri ruangan yang tidak banyak menggunakan dekorasi untuk menghiasi ruangan, terlihat simple, rapih dan bersih. Ruangan yang terbuka dengan jendela-jendela besar, menggunakan warna-warna netral untuk warna dasar pada ruangannya.

Selain itu, ciri ruang pada rumah dengan gaya modern yaitu adalah gaya transparan dimana ruang-ruang saling terhubung biasanya hanya menggunakan partisi untuk menjadi perantara antar ruang itu juga tidak menyeluruh.

Demikian beberapa tips & trick yang dapat digunakan untuk mendesain interior gaya desain modern eklektik. Gaya desain ini juga bisa dipadukan dengan gaya desain yang lainnya pula sesuai selera masing-masing. Tunggu apalagi, segera terapkan ini ke interior rumah impian !

Sumber: On,  Jie.  2006.  Modern Interior Design

Virgitta, Kresna. 2020. Desain Interior: Teori dan Praktik
About author

Related posts
Arsitektur & Interior

Menengok Pesona Gereja St. Yakobus Surabaya

Arsitektur & Interior

Dinding Hijau Norak? Simak Tips Berikut Ini!

Arsitektur & Interior

5 Manfaat Tanaman Sintetis Sebagai Media Dekorasi Dalam Desain Interior

Arsitektur & Interior

5 Konsep Restoran Yang Unik! Ada Yang di Bawah Air, Hingga di Udara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *