
Apa, sih, yang paling kamu kangenin sejak pandemi COVID-19 mulai masuk di Indonesia tercinta lebih dari setahun lalu, guys? Pasti banyak yang bakal menjawab, nonton film di bioskop. Iya, kan? Tapi sabar dulu, ya, sampai virus Corona benar-benar hilang dari muka bumi ini, baru pergi ramai-ramai ke bioskop favoritmu, deh. Nah, untuk kamu-kamu yang udah rindu banget pengen menikmati tontonan bagus, berikut ini daftar rekomendasi film Jepang terbaru dan menarik, lho. Nggak cuma film romantis yang super cute abis, ada juga genre sci-fi superhero masa kanak-kanak yang pastinya sayang untuk dilewatkan.
Honey Lemon Soda
Jika kamu pecinta dorama percintaan yang manis di sekolah, Honey Lemon Soda wajib ada di daftar tontonanmu, nih, guys. Film ini menceritakan kisah romansa antara 2 remaja yang sifatnya bertolak belakang, Uka Ishimori, cewek pemalu yang kesulitan mencari teman, dan Kai Miura, seorang cowok populer dengan rambut berwarna lemon. Takdir mempertemukan keduanya tanpa sengaja dan akhirnya mereka pun menjalin pertemanan hingga perlahan benih-benih cinta mulai tumbuh.
Namun, ternyata Kai menyimpan sebuah rahasia yang nggak diketahui siapa pun. Akankah kisah cinta mereka bersemi?
Harap bersabar sebulan lagi, ya, karena Honey Lemon Soda baru dirilis pada 9 Juli 2021 mendatang, guys.
The Cinderella Addiction
Rekomendasi film Jepang yang kedua adalah The Cinderella Addiction. Film bergenre drama suspense kriminal yang sudah dirilis pada Februari lalu ini memberikan plot twist mengejutkan dan cukup jahat dari dongeng klasik favorit anak-anak, Cinderella.
Hidup Koharu Fukuura yang sudah hancur tiba-tiba saja berubah ketika seorang ‘pangeran berbaju zirah’ yang bernama Daigo Izumisawa datang melamar. Izumisawa adalah seorang single parent dari putri berusia 8 tahun.
Dan sayangnya, bukan kebahagiaan yang dia dapatkan setelahnya, melainkan hari-hari panjang yang nggak pernah sekali pun dia bayangkan.
Oshukatsu
Kalau film Jepang satu ini cocok banget untuk kamu yang suka dengan tontonan bergenre drama slice of life, nih, guys. Mengisahkan bagaimana kehidupan pasangan paruh baya yang penuh ketegangan sejak sang suami pensiun, sementara sang istri menderita retired husband syndrome.
Dari hari ke hari pertengkaran demi pertengkaran terus terjadi, membuat pasangan suami istri yang sudah menikah selama 50 tahun ini harus berdiri di ambang perceraian.
Film ini sangat ringan dan mudah diikuti alurnya, kok, guys. Mengusung tema kehidupan seorang pensiunan di Jepang dan bagaimana cara mereka menghadapi kematian yang mungkin datang kapan saja membuat kita belajar banyak hal.
Aristocrats
Hanako Haibara, adalah wanita yang menganggap pernikahan sebagai tujuan akhir dalam hidup. Usai putus dari pacarnya, dia berjuang menemukan pria lain yang cocok dengannya. Sementara, Miki Takioka, perempuan kelahiran Toyama, harus berhadapan dengan segala rintangan untuk bisa masuk ke kampus bergengsi di Tokyo.
Inilah kisah bagaimana kehidupan tentang dua wanita yang sangat berbeda ini bisa bersinggungan di Aristocrats dan pintu dunia mereka pun saling terbuka dengan cara yang nggak terduga.
Suicide Forest Village
Urutan rekomendasi film Jepang satu ini datang dari sutradara yang membawakan Ju-On kepadamu, guys. Suicide Forest Village adalah film bergenre horor yang mengambil setting di Aokigahara, sebuah hutan yang sangat terkenal sebagai salah satu tempat bunuh diri paling populer di dunia.
Kotori Box, sebuah kotak terkutuk yang sejak jaman kuno sudah membuat orang-orang ketakutan, disegel di hutan Aokigahara. Berselang 13 tahun kemudian, kotak itu muncul di hadapan Hibiki dan Naru. Dan sejak hari itu, satu per satu orang mulai menghilang.
Shin Ultraman
Sumber Gambar : baca.co.id
Merayakan ulang tahun Ultraman yang ke-55, film adaptasi dari serial terkenal yang tayang perdana pada tahun 1966, Shin Ultraman, akan dirilis pertengahan tahun 2021 ini. Penggemar superhero Ultraman wajib nonton! Usai bentrok dengan Ultra Warrior, Hayata, salah satu anggota senior Science Special Search-Party- organisasi polisi internasional, menjadi inang manusia dari Ultraman. Hayata pun berubah menjadi Ultraman dan melawan monster berbahaya demi kedamaian bumi. Film Shin Ultraman akan menampilkan musuh klasik sang pahlawan yang ikonik, seperti Neronga dan Gabora. Penasaran?
Nah, itulah 6 rekomendasi film Jepang terbaru tahun 2021 yang wajib masuk dalam daftar tontonanmu beberapa bulan ke depan, guys!