
Saat kita berada di rumah, kamar adalah ruang terpenting bagi kita. Masalahnya, kamar lebih sering bikin kita malas daripada produktif. Nah, kami akan memberimu tips dekorasi kamar yang bisa membuatmu lebih produktif.
Ketika tugas menuntut untuk dituntaskan, ruang paling aman (terutama dari segi biaya) buat mengerjakannya adalah di kamar sendiri. Lebih-lebih kalau tugas yang dikerjakan tidak cukup selesai dalam semalam atau beberapa hari saja, seperti skripsi dan tugas akhir.
Belum lagi kalau setelah selesai sekolah atau kuliah, kamu memilih kerja remote dari rumah. Ruang gerak kamu tidak akan jauh-jauh dari workspace ini selama berjam-jam. Nah, rupanya beberapa elemen desain kamar tidur yang baik punya pengaruh positif buat kinerja dan mental kamu.
Jika kamu tahu caranya meningkatkan dekorasi kamar merangkap ruang kerja, wilayah kekuasaan kamu ini bisa turut membantu kamu lebih produktif dan bahagia, GenK. 🥰
Hal-Hal yang Harus Diperhatikan Saat Mendekorasi Kamar
Ada banyak desain kamar di internet yang bisa jadi inspirasi kamu untuk mendesain isi kamar sekaligus ruang kerja sendiri ini. Namun pada dasarnya, utak-atik gaya kamar tidak lepas dari beberapa hal berikut:
1. Ukuran

Ilustrasi kamar terlalu kosong (Sumber: unsplash.com)
Kamu tentu tidak ingin kamar yang terlalu kosong atau terlalu sempit. Nah, penyesuaian yang tepat bisa dimulai dengan memerhatikan kesesuaian ukuran ruang dengan ukuran furnitur di dalamnya. Bagi kamu, pemilik kamar sempit, kamu bisa mencari terlebih dulu tips menata ruang sempit.
2.Gaya yang kamu banget
Sisipkan selera kamu dalam mendesain kamar. Jika kamu tidak suka warna-warna putih monokrom, tidak perlu memaksakan diri ikut-ikutan desain kamar yang full white di Pinterest. Masukkan selera kamu agar ruangan itu membuat kamu terasa seperti di rumah, nyaman dan tidak terkungkung. 🙅♀️
3.Tujuan
Coba identifikasi lagi, apa saja yang kamu kerjakan di dalam kamar? Menelepon klien, berkutat dengan referensi sepanjang hari, atau membuat karya? Desain kamar kamu untuk mengakomodasi kegiatan-kegiatan ini agar lebih lancar dilakukan.
Cara Mendesain Kamar agar Jadi Ruang Kerja
Salah satu hal yang menyenangkan dari punya ruang kerja sendiri adalah kebebasan kamu untuk medekorasinya sesuai keinginan. Nah, cara-cara berikut ini bisa jadi landasan kamu untuk mendesain kamar sendiri yang memicu kamu lebih produktif: