
Hampir semua orang berlomba-lomba mendapat penghasilan dari konten. YouTube masih menjadi salah satu platform yang kuat. Masalahnya, tidak semua YouTuber tahu caranya menguangkan akun YouTube mereka. Nah, tak perlu penasaran lagi, ini dia berbagai cara YouTube dashboard monetisasi yang bisa kamu coba!
Syarat Terbaru Akun YouTube Bisa Dimonetisasi

Sumber Gambar : storage.googleapis.com
Sebelum cek caranya, simak dulu syarat terbaru agar channel YouTube kamu bisa menghasilkan uang, yaitu:
- Channel YouTube memiliki lebih dari 1.000 subscriber
- Memiliki waktu tonton video lebih dari 4.000 jam dalam 12 bulan terakhir
- Tinggal di negara di mana tersedia program YouTube Partner
- Sudah punya akun AdSense
- Mengaktifkan 2-Step Verification
- Mematuhi kebijakan monetisasi channel YouTube
- Tidak melanggar Teguran Pedoman Komunitas yang berlaku di YouTube.
Cara Monetisasi Dashboard YouTube

Sumber Gambar : meersworld.net
Kalau semua syarat di atas sudah terpenuhi, maka untuk lanjut ke tahap berikutnya jadi jauh lebih mudah. Ini dia cara monetisasi dashboard YouTube:
1. Masuk ke Dashboard Channel
Kelola dulu dashboard channel kamu dengan cara:
- Buka YouTube
- Klik profil kamu
- Klik YouTube Studio
- Jelajahi dasbor, ganti foto jadi lebih menarik, atur channel kamu sendiri supaya jadi lebih menyenangkan saat ada pengunjung datang.
2. Aktifkan Ads
https://miro.medium.com/v2/resize:fit:3364/1*sMgmCDgsDmw8EZUznHb-2A.png
Bagi banyak YouTuber, ads atau iklan adalah sumber utama penghasilan mereka. Untuk mengaktifkannya cukup masuk ke YouTube Dashboard, lalu:
- Pilih opsi Konten
- Klik video yang akan dimonetisasi
- Klik opsi Monetize yang ada di sebelah kiri
- Pilih jenis iklan yang kamu nilai sesuai dengan channel dan video kamu
- Klik Simpan.
Monetisasi sudah aktif dan tiap kali ada yang menonton iklan sampai habis di tengah menonton video kita, maka kita bisa mendapatkan penghasilan.
3. Shorts Fund
Shorts Fund adalah cara lain untuk mendapat penghasilan. Untuk bisa mengaktifkan fitur ini, ada syarat tambahannya, yaitu:
- Sudah memiliki akun AdSense aktif
- Mematuhi Pedoman Komunitas YouTube
- Kreator harus berusia 13 tahun ke atas
- Kreator harus berada di negara di mana tersedia program YouTube Partner
- Sudah pernah mengunggah video Shorts setidaknya dalam 180 hari terakhir
- Video wajib orisinal, bukan berasal dari channel lain.
4. Aktifkan Super Chat & Super Sticker

Sumber Gambar : streamyard.com
Ingin menjadi YouTuber yang menghasilkan uang? Sesekali harus mengadakan live streaming, kalau bisa lakukan secara rutin. Nah, saat live streaming inilah merupakan waktu yang tepat untuk memonetisasi dengan cara mengaktifkan fitur Super Chat. Di sini, penonton bisa mengirimkan chat berbayar selama pemilik channel sedang live. Tak hanya itu, ada Super Sticker juga yang berbayar.
Cara mengaktifkannya adalah:
- Masuk ke YouTube Dashboard
- Klik opsi Monetize
- Klik opsi Live Chat yang ada di atas dasbor
- Klik Mulai
- Ikuti petunjuk yang muncul di layar hingga muncul notifikasi ‘Status Super Chat Aktif’
- Lalu klik Super Sticker kalau ingin sekalian mengaktifkannya.
5. Gunakan Super Thanks
Fitur Super Thanks mirip dengan Super Chat dan Super Sticker, tapi komentar viewer warnanya akan berbeda dan lebih menonjol dibandingkan chat lainnya. Cara mengaktifkannya adalah:
- Masuk ke YouTube Dashboard
- Klik Monetize
- Klik halaman Supers dan ikuti petunjuk di layar
- Klik toggle Super Thanks untuk mengaktifkannya.
6. Aktifkan Channel Membership

Sumber Gambar : tubefilter.com
Cara yang terakhir ini sudah banyak dilakukan para YouTuber besar. Jadi ada konten yang hanya bisa diakses oleh member saja. Untuk menjadi member, ada biayanya. Cara mengaktifkannya adalah:
- Masuk ke YouTube Dashboard
- Klik Monetize
- Klik halaman Langganan
- Klik Mulai, lalu ikuti petunjuk yang muncul di layar.