
Di era modern ini banyak sekali orang yang ingin membeli furniture. Namun kebanyakan dari kita, suka berpikir ulang mengenai kecocokan dengan furniture yang akan kita miliki. Selain itu, juga ada orang yang berpikir apakah furniture yang mereka beli ini akan bertahan lama atau tidak. Dari permasalahan yang sudah disebutkan terdapat suatu konsep desain yang dapat membantu pembaca sekalian, yaitu Customizeable Design.
Apa Sih Cuztomizeable Design Itu?

Sumber Gambar : noah-living.com
Customizeable merupakan 1 kata yang terbentuk dari 2 kata, yaitu Customize dan Able. Customize memiliki arti menyesuaikan dan Able yang memiliki arti dapat dirubah. Dari pengartian ini dapat disimpulkan bahwa cutomizeable design adalah desain yang dapat diubah atau disesuaikan sesuai dengan keinginan dan keperluan pengguna.
Setelah kita mengetahui apa itu Customizeable Design, mari kita pelajari mengenai kekurangan dan kelebihan dari Customizeable furniture.
Kekurangan dan Kelebihan Customizeable Furniture
Untuk kekurangan dari customizeable customizeable furniture dapat dibagi menjadi 2 poin utama. Poin pertama adalah kebanyakan customizeable furniture menerapkan sistem PO (pre-order) dalam proses penjualannya.
Hal ini karena customer biasanya akan memesan furniture berdasarkan preferensi mereka masing-masing, sehingga pemesanan biasanya memerlukan waktu yang agak lama.
Poin ke 2 adalah sistem konstruksi yang digunakan tidak sekuat fixed furniture, hal ini karena beberapa bagian dari furniture dapat dilepas pasang menyesuaikan dengan selera pengguna.
Untuk kelebihan dari customizeable furniture sendiri dapat dibagi menjadi 3 poin.
Kelebihan pertama dari customizable furniture adalah dapat menyesuaikan kebutuhan pengguna. Untuk kelebihan kedua adalah dapat diubah sesuai dengan selera pengguna, sehingga jika pengguna bosan dengan tampilan produk, dapat mengubah tampilan produk tersebut sesuai keinginan. Kelebihan terakhir adalah jangka waktu pemakaian yang lebih lama. Karena pada umumnya produk customizeable terbagi menjadi beberapa bagian/modul sehingga tidak perlu melakukan penggantian secara menyeluruh jika ada terdapat kerusakan pada bagian/modul tertentu.
Nah, itu tadi adalah kekurangan dan kelebihan dari customizeable furniture, sekarang mari kita bahas beberapa karakteristik dari customizeable furniture tersebut.
1. Adjustment Dalam Perancangan
Dalam perancangan Customizeable furniture desainer memikirkan mengenai adjustment dalam hal penggunaan sofa. Seperti yang kita ketahui sofa memiliki beberata tipe, yaitu 1 seater, 2 seater, 3 seater, 3 seaterL, dan masih banyak lagi. Di dalam perancangan NoahLiving Sofa ini dibuat dapat disusun menjadi tipe sofa dalam bentuk apapun sesuai dengan kebutuhan dari pengguna, yang perlu pengguna lakukan hanyalah menyusun dan memasang produk sesuai dengan keinginan dari pengguna.
2. Material Produk Dapat Dirubah Sesuai Dengan Selera
Seperti gambar diatas customizeable Design dalam sofa membuat pengguna dapat melakukan penggantian material atau warna pada bantalan, dudukan, dan sandaran sofa. Hal yang perlu dilakukan oleh pengguna adalah mengganti cover dari setiap bantalan sesuain dengan selera. Selain itu hal ini juga dapat membuat penggunaan dari sofa lebih lama, karena bila kotor pengguna hanya perlu mencuci cover dari bantalan.
3. Pembagian Komponen Produk
Di dalam cutomizeable product, desainer harus menentukan bagian mana yang dapat dicustom dan bagian mana yang tidak dapat dicustom. Hal ini dilakukan untuk penentuan sistem konstruksi dari produk sehingga tidak terladi kesulitan saat ingin melakukan perubahan atau penyesuaian dalam produk. Seperti produk Sofa diatas yang dibagi menjadi beberapa komponen, yaitu rangka, dudukan, dan sandaran.
4. Penggunaan Sistem yang Dapat Diganti atau Dilepas pasang (fleksibel)

Sumber Gambar : noah-living.com
Dalam perangcangan Sofa pada gambar diatas, produk ini memiliki sistem plug and play sebagai konstruksi utamanya, yang
membuat produk Sofa dapat dilepas pasang. Penambahan aksesoris lainnya juga dapat dipasang dengan mudah, seperti
pemasahan table yang dapat langsung ditambahkan di bagian sofa.
Selain dari 4 karakteristik di atas masih banyak sekali cara lain untuk mewujudkan customizeable design, seperti
perancangan dengan adjustment ukuran (produk yang dapat dipanjangkan atau ditinggikan), Memberi konfigurasi penataan
produk, mebuat produk yang multifungsi dengan perubahan bentuk produk, dan masih banyak lagi.
Nah sekian tips dan trick mengenai customizeable design dari penulis ya. Semoga artikel ini dapat menghibur ,membuka pikiran pembaca sekalian mengenai customizeable design, dan jangan lupa komen mengenai pendapat pembaca sekalian ya. Terima kasih