
Kalian tahu nggak sih kalau semua jenis produk pasti harus memiliki ergonominya? Apa sih ergonomi itu ? Ergonomi adalah ilmu yang mempelajari perilaku manusia dalam kaitannya dengan pekerjaan mereka. Ergonomi harus disesuaikan dengan dimensi produk dan tinggi dari rata-rata manusia yang menggunakan produk tersebut. Lalu kenapa New Normal ? Karena virus covid-19 yang masih menyelimuti negara kita ini tidak heran jika produk yang kita gunakan harus mendukung kegiatan new normal sekarang.
Untuk memiliki bisnis photobox diharapkan memiliki produk photobox yang membuat para staf yang mengoperasikan produk tersebut dapat bekerja dengan nyaman, aman, kemudahan dalam perawatan, perakitan dan pengangkutan.
Produk Photobox Yang Baik

Sumber Gambar : jackbarker.com.au
Produk photobox yang baik harus memiliki tinggi titik kamera ke lantai setidaknya standar ketinggian 145cm karena tinggi manusia orang Indonesia memiliki rata-rata 166 cm untuk pria dan 154 cm untuk wanita.
Dengan standar ketinggian kamera diharapkan manusia yang menggunakan photobox untuk berswa foto tidak akan mengalami jongkok yang terlalu lama dikarenakan titik pengambilan foto yang pas. Sehingga maksimal ketinggian full produk diharapakan berkisar 160 hingga 165 cm .
Lalu untuk lebar photobox sendiri harus disesuaikan dengan alat elektronik penunjang kegiatan photobox sendiri. Dengan ukuran yang pas para pengguna photobox akan merasa puas dengan utilitas produk photobox anda.
Berat yang pas akan membuat para staf yang mengoperasikan dari segi perakitan, pembawaan tidak akan mengalami cidera. Dan disarankan produk yang memiliki berat 16-55kg diharapkan mengangkat produk dengan alat bantuan atau diangkat secara tim karena jika dilakukan terus menerus dapat meningkatkan resiko cidera pada punggung atau pinggang.
Lalu jika produk photobox memiliki berat lebih dari 55kg disarankan hanya menggunakan alat bantu sebagai penunjang aktifitas untuk menghindari resiko cidera. Sehingga dapat direkomendasikan dengan menggunakan alat bantu seperti troli namun untuk dimensi troli dapat anda para pemilik bisnis photobox untuk menyesuaikan sesuai kebutuhan.
Pertimbangkan pula dimensi produk dan konstruksi nya agar produk dapat dengan mudah dirakit, dibawa, diangkat, digeser maupun didorong. Sehingga kegiatan para staf dalam mensetting produk sebelum digunakan lebih efisien dan dapat menghemat waktu.
Material Pembuat Produk Photobox

Sumber Gambar : pinterest.com
Negara kita juga sedang menginjakkan kakinya di era new normal lalu untuk membantu kegiatan bisnis photobox yang notabenenya selalu berkaitan dengan aktifitas manusia. Dan kita sebagai pebisnis photobox dan yang mengoperasikan photobox juga tidak dapat mengetahui kapan virus dapat menempel di produk photobox tersebut.
Sehingga memiliki produk yang dapat meminimalisir penyebaran virus akan menjadi hal yang sangat membantu dalam menunjang kegiatan new normal.
Lalu material apa sih yang cocok untuk dapat menunjang kegiatan new normal? Menurut Dr. Rizal Fadli,Maret 2020 sebuah virus dapat bertahan pada suatu benda dengan range waktu :
- Aluminium 2-8 jam sejak pertama kali tersentuh oleh orang yang membawa virus.
- Besi 4-8 jam sejak pertama kali tersentuh oleh orang yang membawa virus
- Kayu dan kaca 4 hari dan Plastik 5 hari.
Sehingga dengan pertimbangan penunjang new normal dapat disarankan memiliki material aluminium atau besi yang ringan. Dikarenakan range penyebaran virus yang singkat dibandingkan jenis material lainnya. Dengan begitu kegiatan untuk meminimalisir produk akan menjadi sangat membantu untuk menyetop penyebaran virus dari produk ke manusia.
Sehingga ergonomi yang pas akan menguntungkan bagi para staf yang mengoperasikan maupun orang yang menggunakan photobox untuk berswa foto di depan kamera. Dikarenakan dimensi yang pas dan juga menghindari resiko cidera pada punggung, pinggang maupun lutut.
Dengan demikian untuk menciptakan suatu produk seperti photobox kita harus mempertimbangkan ketinggian produk dan titik kamera. Tujuannya agar sesuai dengan standart ketinggian manusia di negara tersebut dan juga pemilihan material dan dimensi. Agar sesuai yang diharapkan dan para pemilik bisnis dapat mengoptimalkan bisnis jasa foto instan dengan nyaman, aman dan lancar.