Fotografi

7 Kursus Online Buat Belajar Fotografi dari Pemula Sampai Pro

belajar fotografi

Kamu ingin lebih mahir dalam mengambil foto, tapi tidak ingin repot-repot ikut kelas khusus atau baca banyak buku teori yang membosankan? Kalau gitu, kamu bisa coba beberapa kursus online untuk belajar fotografi berikut, GenK!

Hasil jepretan seseorang yang baru saja belajar memotret tentu akan berbeda dengan para profesional yang sudah berpengalaman. Mulai dari alat yang digunakan, teknik fotografi, hingga ke kemampuan melihat estetika sesuatu, semuanya pasti berbeda. 

Eits, tenang saja, untuk menjadi andal di bidang fotografi tidak sesulit yang kamu bayangkan kok. Kamu bisa mulai dari belajar fotografi dari level pemula hingga pro lewat kursus online yang tersedia baik secara gratis maupun berbayar, GenK. Nih kami kasih daftarnya! 🤗

1. Basics of Photography: The Complete Guide (Pemula)

belajar fotografi 1

Ilustrasi orang mengatur setting kamera (sumber: pexels.com)

Rekomendasi kursus online untuk belajar fotografi pertama yang bisa kamu coba adalah kursus Basics of Photography: The Complete Guide  dari situs Lifehacker. Kursus komprehensif ini terdiri dari tutorial berupa teks yang dimulai dengan tiga bagian untuk menjelaskan cara kerja kamera digital, setting otomatis, dan advance manual setting.

Melalui kursus dari Lifehacker ini, kamu bisa belajar mengenai teknik komposisi foto dan cara mengedit foto setelah selesai diproses, GenK. Kalau masih kurang, kamu juga bisa langsung belajar setiap topik secara khusus lewat materi tambahan yang juga disediakan. Komprehensif banget kan! 😎

2. Introduction to Photography and Related Media (Pemula)

belajar fotografi 2

OpenCourseWare (sumber: wikipedia.com)

Institusi pendidikan tinggi terkemuka asal Negeri Paman Sam, Massachusetts Institute of Technology (MIT) juga menyediakan kursus buat kamu yang ingin belajar fotografi pemula secara gratis.nMelalui OpenCourseWare, kamu bisa merasakan sensasi perkuliahan ala anak fotografi selama satu semester penuh loh!

Beragam video tutorial dari para instruktur ahli akan membantumu memahami prinsip dasar serta aspek teknis dari kamera analog dan SLR. Video tutorial yang diberikan juga sudah termasuk pelajaran mengenai film exposure, film development, dan teknik darkroom

3. Your Road to Better Photography (Pemula)

belaajar fotografi 3

Tampilan Your Read to Better Photography (sumber: pixpa.com)

Selanjutnya, kami punya kursus menarik dari platform MOOC terkemuka, Udemy, dengan Your Road to Better Photography. Siapa bilang belajar fotografi itu sulit? Kursus yang satu ini menjadikan fotografi lebih simpel dengan 10 kelas kece dan video instruksi berdurasi selama 31 menit. 

Kamu akan belajar langsung dari sang ahli fotografer dan sinematografer, Corey Reese, tentang seluk-beluk mengambil gambar di cahaya natural dan setting kamera manual untuk berbagai aplikasi fotografi.   

4. Lighting 101 by Strobist (Pemula ke Intermediate)

belajar fotografi 4

Ilustrasi permainan lighting fotography (sumber: resourcemagonline.com)

Sesuai dengan namanya, Lighting 101 kan memberikanmu panduan lengkap tentang serba-serbi peralatan lighting dalam dunia fotografi. Kursus ini bisa diambil oleh para fotografer pemula maupun yang sudah ahli, untuk memahami lebih dalam tentang elemen lighting dengan cara penyajian yang mudah dipahami. 😍

Supaya proses belajarmu jadi lebih efektif dan optimal, kami sarankan agar mengambil kursus fotografi dasar lewat beberapa rekomendasi sebelumnya. Jadi kamu bisa lebih mudah menyerap dan paham akan arah diskusi saat kursus berlangsung.

5. Commercial Photography: Still and Moving Image (Intermediate)

belajar fotografi 5

Gambar fotografer komersial (sumber: picturecorrect.com)

Kamu ingin menjadi seorang fotografer komersial atau ingin sekadar mengembangkan ilmu dan mengasah kemampuan di di bidang media digital? Kursus online dari FutureLearn berikut bisa menjadi pilihan tepat untuk memulai kariermu. 🤔

Ilmu tentang fotografi bergerak dan diam serta tren topik dunia perfilman di dunia digital seperti CGI, animasi, dan lainnya, bisa kamu pelajari di sini, GenK. Jadi kamu bisa belajar karya yang memukau sesuai dengan permintaan klienmu, baik di industri periklanan, fashion, atau di dunia fotografi itu sendiri.  

6. The Art of Photography (PHOT) by Dr. Shane Hulbert (Pemula ke Intermediate)

belajar fotografi 6

Gambar kamera (sumber: pexels.com)

Kalau kursus online belajar fotografi lainnya hanya fokus pada pemberian materi, materi, dan materi lagi, maka  beda dengan the Art of Photography dari RMIT University. Tidak hanya sekadar tutorial semata, materi yang disampaikan saat kursus juga akan diuji lewat kuis dan penilaian yang diberikan setiap akhir modul.

Para calon fotografer akan belajar langsung dari sang ahli fotografi, Dr. Shane Hulbert, mengenai exposure setting, fitur-fitur kamera digital, cara kerja lensa, image editing tools, dan banyak lagi. Kamu cukup meluangkan waktu selama dua sampai empat jam setiap minggunya untuk menyelesaikan semua materi. 

Para pelajar yang berhasil menyelesaikan kursus juga akan mendapatkan Certificate of Achievement, sebagai bukti kalau kamu sudah tamat dari kursus the Art of Photography. Bukti kelulusan ini bisa langsung pajang di resume atau LinkedIn kamu juga loh. 😁   

7. Alison Free Online Courses and Online Learning (Pemula ke Pro)

belajar fotografi 7

Alison (sumber: bettertechtips)

Belajar fotografi dengan lengkap mulai dari level pemula sampai pro bisa dilakukan dengan praktis lewat kursus online yang ditawarkan oleh platform bernama Alison. Di sini, kamu bisa meningkatkan kemampuanmu di berbagai teknik fotografi dan mendapatkan sertifikat setelah menyelesaikan program pembelajarannya. 

Makanya, buat yang baru mengawali karier di dunia fotografi, Alison bisa menjadi tempat belajar yang layak dipertimbangkan. Apalagi banyak dari kursus yang tersedia bisa kamu akses secara gratis loh. Mantul kan!


Sudah siap untuk jadi fotografer andal? Tinggal buka laptop atau HP, belajar fotografi bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja. Nah, khusus buat kamu yang gemar memotret lewat ponsel, kamu bisa mengintip dasar-dasar mobile photography di artikel kami sebelumnya, GenK. 

Polling 

Wahyu Ramadhan

Wahyu Ramadhan adalah alumnus dari jurusan Bahasa Prancis, Universitas Gadjah Mada. Saat ini ia bekerja sebagai Content Writer di Kreativv ID. Hobi menulisnya berkembang sejak ia duduk di bangku SMA hingga sekarang. Dengan menulis, ia dapat belajar banyak hal baru dan berbagi ilmu yang dimilikinya dengan orang banyak. Pemuda yang menyukai warna merah ini senang membaca buku dan belajar hal baru dengan ditemani segelas susu atau jus jambu.

About author

Related posts
Fotografi

Tips Memotret Sunset/sunrise Pakai Smartphone

Fotografi

Tips Membuat Tilt Shift Videography

Fotografi

Tips Membuat Soulful Photography

Fotografi

Tips Membuat Day to Night Time Lapse Videography

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *