Categories: GenK LIFE

Buat Yang Hobi Minum Es Teh Manis, Coba Baca Ini, Deh!

Siapa yang nggak suka dengan es teh manis? Apalagi kalo di minum siang-siang pas lagi panas-panasnya pasti seger banget. Rasanya pasti setiap orang pasti pernah minum minuman manis ini. Dan rasanya yang segar dan manis pasti banyak yang cari. Apalagi proses pembuatannya juga cepat dan tidak perlu banyak bahan yang membuat kita mudah mendapatkannya. Walaupun begitu, es teh manis ternyata juga memiliki resiko yang mengacam apabila di konsumsi terlalu sering. Berikut ini beberapa resiko kesehatan yang mengancam kalian apabila tidak memperhatikan konsumsi es teh manis dan di konsumsi secara terus-terusan!

  1. Penyakit Gagal Ginjal

Sumber Gambar : cloudinary.com

Dengan sering mengonsumsi es teh manis ternyata membawa membawa bahaya loh! Satu cangkir es teh manis mengandung asam oksalat. Maka dari itu, jika dikonsumsi terus menerus akan menumpuk pada ginjal dengan jangka waktu yang lama. Apabila sudah terjadi seperti itu pastinya akan mengganggu fungsi ginjal bahkan sampai gagal ginjal.

  1. Penyakit Diabetes

Sumber Gambar : tribunnews

Pada setiap cangkir es teh manis ternyata mengandung sekitar 33 gr gula loh didalamnya. Apa nggak takut tuh? Dengan kadar yang seperti itu jelas bisa menaikkan resiko terkena penyakit diabetes jika terus mengonsumsinya. Maka dari itu bisa disiasati dengan mengonsumi teh manis dengan jenis gula yang aman untuk penderita diabetes. Seperti gula erythritol, xylithol, dan gula stevia.

  1. Penyakit Obesitas Atau Berat Badan Berlebih

Sumber Gambar : doktersehat.com

Walaupun minum sederhana yang bisa kapan aja dibuat dirumah. Tapi apalah daya kalau ternyata es teh manis ternyata menyimpan 250 kalori loh di dalamnya. Hal itu jelas akan memicu obesitas apabila dikonsumsi terus menerus dalam jangka waktu yang lama. Obesitas sendiri merupakan gangguan yang melibatkan berat badan atau lemak pada tubuh secara berlebihan yang menyebabkan risiko pada masalah kesehatan. Kalian harus berhati-hati mengonsumsi es teh yang manis ya guys agar berat badan kalian tidak naik secara cepat.

  1. Sistem Kardiovaskular Memburuk

Sumber Gambar : prodia.co.id

Ternyata kafein tidak hanya dimiliki kopi saja loh, faktanya secangkir es the manis juga memiliki kafein sekitar 47 mg. Maka tidak heran dengan jumlah kafein yang seperti itu akan menganggu sistem kardiovaskular kalian. Penyakit kardiovaskular sendiri merupakan kondisi dimana ada beberapa gangguan pada pembuluh darah dan juga jantung. Gangguan fungsi ini merupakan penyebab utama terjadinya penyakit jantung dan juga stroke. Walapun pada dasanya penyakit kardiovaskular tidak hanya menyebabkan sakit stroke ataupun penyakit jantung saja. Tapi masih banyak jenis penyakit lain yang disebabkan oleh kardiovaskular. Dampak negatifnya akan menyebabkan gemeter ataupun gelisah.

  1. Penyakit stroke

Sumber Gambar : cloudfront.net

Lagi-lagi eh teh bisa meningkatkan kadar trigiliserida yang berakibat meningkatnnya risiko stroke. Penyakit stroke adalah penyakit dimana gejalanya adalah kesulitan berbicara, berjalan, memahami beserta mati rasa pada wajah, lengah bahkan kelumpuhan. Penyakit ini biasanya dikenal sebagai penyakit yang menyerang orang tua. Akan tetapi, Stroke juga dapat menyerang orang di usia muda, loh. Hal itu karena terdapat kandungan gula yang dikosumsi. Maka dari itu kalian harus benar-benar mengontrol jumlah gula yang kalian konsumsi setiap hari terutama jika sering minum minuman satu ini.

Pada dasarnya yang berlebihan itu tidak baik ya. Jadi jika ingin tetap mengonsumsi teh manis, coba untuk lebih memperhatikan kadar gula di dalam minuman kalian itu. Dan ingat, jangan terlalu sering minum minuman yang satu ini.

latunythomas

Seorang Penulis Lepas Yang Hobi Bercerita

latunythomas

Seorang Penulis Lepas Yang Hobi Bercerita

Recent Posts

Ini Dia Mesin Pencari Internet Yang Digunakan Sebelum Google Ada

Sekarang ini, kita mungkin sudah sangat jarang menggunakan kata mesin pencari. Jika disinggung mesin pencari…

6 hours ago

Siapa Keluarga Kardashian Jenner yang Paling Populer?

Popularitas keluarga paling kontroversial sejagat Hollywood ini sepertinya tak perlu dipertanyak lagi. Lalu, siapakah keluarga…

6 hours ago

Fakta Unik Gambling Disorder, Penyebab Orang Menjadi Kecanduan Dengan Judi

Apakah kamu pernah mendengar tentang Gambling Disorder? Sebenarnya, Gambling Disorder merupakan sebuah dorongan atau perilaku…

1 day ago

Manakah Situs Keajaiban Dunia Favoritmu? Pilih di Sini!

Dari sekian banyak situs peninggalan bersejarah indah di dunia, manakah 7 Keajaiban Dunia berikut ini…

1 day ago

Mau Kontenmu Populer Dan Masuk FYP TikTok? Ini Dia Caranya

TikTok sudah menjadi salah satu media sosial yang sangat diminati oleh para netizen di seluruh…

2 days ago

Nostalgia Yuk dengan Kuis Trivia Dora The Explorer Ini!

Swiper jangan mencuri! Swiper jangan mencuri! Hayo, siapa yang ingin bernostalgia kembali ke masa kecil?…

3 days ago